Achmad Rouzni Noor II - detikInet
Jakarta, Nokia menjalin kerjasama strategis dengan tiga penyedia jasa internet nirkabel pita lebar (broadband) serta satu konten agregator dalam menawarkan layanan hotspot gratis.
Ketiga operator internet broadband itu ialah PT Telkom, PT Indosat Mega Media (IM2) dan PT Cyberindo Aditama (CBN). Sementara, konten agragetor yang digandeng Nokia ialah PT Mobile Lifestyle Indonesia (MLI).
Dengan kerjasama ini, seluruh pengguna handset Nokia Nseries yang memiliki fitur wireless fidelity (WiFi) dapat mengakses internet kecepatan tinggi secara gratis di seribu titik hotspot milik ketiga operator itu yang tersebar di lebih dari 20 kota di Indonesia.
Namun, untuk bisa mengakses internet secara gratis, kata General Manager Nokia Indonesia, Hasan Aula, pengguna Nseries harus terlebih dahulu mendaftarkan diri melalui portal www.cooldesak.com yang dibangun oleh MLI.
Ia juga mengatakan, Nokia dalam menawarkan akses internet ini secara gratis, tidak mencari keuntungan untuk jangka pendek, tapi lebih kepada jangka panjang demi mendekatkan pengguna handset pada layanan internet.
"Kami harap, pengguna Nseries yang saat ini telah mencapai puluhan ribu akan terus bertambah, begitu juga dengan pengguna WiFi," ujarnya, usai menggelar program 1000 Nokia Nseries WiFiZone di Hotel Gran Melia, Jakarta, Jumat (3/8/2007).
Direktur Konsumer Telkom, Ermady Dahlan, menargetkan, dari puluhan ribu pengguna Nseries yang disebutkan Hasan Aula, 80% di antaranya ditargetkan menjadi pengguna WiFi. "Telkom sendiri menargetkan, 50% lebih dari 80% pengguna WiFi tersebut menjadi pelanggan kami nantinya dengan menggunakan kartu i-VAS," tukasnya.
Program akses internet gratis tersebut, kata Hasan, hanya berlaku hingga 31 Desember 2007. "Kami akan mempertimbangkan untuk memperpanjangnya lagi, mungkin dengan bentuk program lain setelah melihat tren selama program gratis ini berjalan," tuntasnya.
Dear blogger semua itulah berita yang terbaru yang saya baca dari detiknet, tentunya ini merupakan berita menggembirakan bagi kita pengguna nokia Nseries. Walo notabene aku bukan pengguna nokia tapi tetap aja gembira ee siapa tahu aku nanti bisa juga jadi pengguna N series yang emang bagus fiturnya. So...dengan adanya hotspot gratis ini bisa bikin postingan Blog lebih gampang. Ssttttttttt......program ini hanya sampai dengan 31 Desember 2007 lho...so buruan nyoba deh.....
Saturday, August 4, 2007
Nokia Tawarkan Hotspot Gratis.....betulkah?
Diposting oleh Setyo Bekti Santoso di 4:26 PM
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
3 comments:
wah.. mantap tu hp.. jadi pngen...
mampir y gan:
http://www.i-teamz.com
wah kalo gratis internet makenya enak juga tuch..kang
Post a Comment